Kini peran ponsel telah bergeser dari sekedar menerima telepon dan
mengirim pesan singkat menjadi gaya hidup. Karena itu, beberapa vendor
berlomba-lomba menciptakan ponsel eksklusif dan mewah sebagai identitas
diri.
Berikut adalah 7 ponsel termahal di dunia versi Martinus :
1. 32GB iPhone 4 Diamond Rose
Mungkin ini ponsel termahal di
dunia saat ini. 32GB iPhone 4 Diamond Rose didekorasi dengan tiga
perhiasan paling mulia di bumi; berlian, platinum dan emas. Sebanyak 500
butir berlian senilai 100 karat menghiasi hampir seluruh permukaannya.
Tombol navigasi utama ditanamkan berlian warna pink 7,4 karat yang bisa
dilepas dan dijadikan cincin atau item perhiasan lainnya. Bagian
belakang ponsel, terbuat dari rose gold, dengan 53 berlian menghiasi
logo.
2. 32GB Goldstriker iPhone 3G S Supreme
Casing ponsel ini terbuat dari emas murni 22 karat seberat 271 gram.
Bagian depannya dihiasi 136 berlian 68 karat. Logo Apple di bagian
belakang, terbuat dari 53 berlian. Lebih istimewanya lagi, tombol ‘home’
dilapisi sebongkah berlian 7,1 karat. Bukan hanya itu, Goldstriker
juga dihiasi batu granit, emas kashmir dan material kulit. Perlu
sekitar 10 bulan untuk menciptakan ponsel masterpiece ini.
3. iPhone 3G Kings Button
iPhone ini dihiasi berlian putih 6,6 karat di tombol ‘home’ nya. Tidak
hanya itu, sebanyak 138 berlian juga disematkan disekeliling pinggiran
ponsel.
4. Goldvish Le Million
Guinnes World Record menobatkan Goldvish Le Million sebagai ponsel
termahal yang berhasil terjual di Millionaire Fair di Cannes, Prancis
pada September 2006. Didesain di Swiss, ponsel ini terbuat dari emas
putih 18 karat dengan taburan 1.800 berlian.
5. Diamond Crypto Smartphone
Ponsel yang harganya lebih mahal dari Ferrari Enzo ini, adalah hasil
dari kolaborasi JSC Ancort dan desainer perhiasan asal Austria. Dihiasi
dengan 50 berlian, dan 10 di antaranya merupakan berlian warna biru
yang sangat langka. Bagian casing dan tombolnya, terbuat dari platinum.
Logo Ancort yang terdapat di tombol navigasi terbuat dari rose gold 18
karat.
6. Vertu Signature Cobra
Ponsel yang sangat ekslusif ini dihiasi dua batu emerald, 439 rubi, dan
dua berlian masing-masing 1 dan 2 karat. Vertu Signature Cobra hanya
ada 8 buah di dunia.
7. VIPN BlacDiamond Smartphone
Smartphone ini terbuat dari titanium dan polycarbonate, yang dihiasi dua
berlian; satu di tombol navigasi dan lainnya di belakang ponsel.
Memiliki teknologi seperti Bluetooth, WiFi dan kamera 4 megapiksel.
Hanya diproduksi lima di seluruh dunia.
Minggu, 28 Oktober 2012
Android vs Blackberry
Android vs Blackberry, pilih yang mana ?
Pada tulisan kali ini, kami akan membandingkan kelebihan dan
kekurangan yang dimiliki oleh smartphone Android dengan Blackberry.
Sebelumnya jujur saja, kami termasuk kelompok pecinta Android, tapi pada
kesempatan ini kami akan membandingkan Android dan Blackberry
se-objektif mungkin.
Intro Android vs Blacberry
Sebelum Android mulai populer di kalangan pencinta gadget. Blackberry
sedang mencapai puncak kepopulerannya di Indonesia dan menjadi fenoma
tersendiri saat itu. Trend Blackberry mulai muncul pada tahun 2008.
Sejak itu pengguna smartphone asal Kanada ini semakin bertambah banyak.
Awalnya pengguna Blackberry adalah kalangan profesional yang memang
memerlukan ponsel pintar untuk mendukung pekerjaan mereka, tapi semakin
lama pengguna Blackberry meluas hingga ke kalangan anak sekolahan yang
menjadikan Blackberry hanya sebagai "alat gaul" semata.
Pada tahun 2010 Android mulai masuk
mendapat tempat di pasar smartphone Indonesia dan pada tahun 2011 trend
Android semakin menjadi. Serbuan smartphone yang berasal dari berbagai
produsen ponsel ternama mulai menyerang Blackberry, Nokia, dan
juga iPhone. Secara cepat jumlah pengguna smartphone Android mulai
meningkat. Hinga pada akhirnya banyak pakar teknologi yang memperkirakan
bahwa smartphone Android akan menjadi penguasa pasar ponsel pintar di
Indonesia bahkan dunia.
Kepopuleraan Android tersebut tentu disebabkan karena berbagai keunggulan android yang tidak dimiliki oleh smartphone lainnya. Nah pada kesempatan kali ini kami akan mencoba membandingkan
keungulan-keunggulan apa saja yang dimiliki Android yang tidak dimiliki
oleh smartphone Blackberry, begitu juga sebaliknya.
Android vs Blacberry, Pilih Mana?
Hal
pertama yang akan kami bandingkan adalah fitur-fitur khas yang dimiliki
oleh masing-masing.Untuk smartphone Blackberry yang menjadi fitu
andalannya adalah tidak lain tidak bukan, BBM (Blackberry Messanger).
Aplikasi khas BB ini sampai sekarang tidak dapat ditemukan pada
smartphone lainnya. Akan tetapi sebenarnya pada smartphone Android ada
juga aplikasi messanger yang sangat mirip dengan BB, namanya Catfiz,
tapi BBM masih lebih unggul karena aplikasi ini menggunakan server
tersendiri yang lansung dikelola oleh RIM (perusahaan pemilik merek
Blackberry).
Hal kedua tentang Android vs Blackberry
adalah Android terdapat di berbagai merek smartphone dengan berbagai
variasi harga. Beberapa produsen smartphone yang mengeluarkan produk
smartphone Android-nya antara lain Samsung, HTC, Motorola, LG, Huawei,
Sony, ZTE, dan masih banyak lagi. Rentang harga smartphone Android
dimulai dari yang seharga ratusan ribu rupiah hingga kelas high-end yang
seharga 6 juta rupiah ke atas. Sedangkan untuk Blackberry tentu hanya
untuk smartphone Blackberry saja, meskipun Blackberry juga memiliki
banyak versi dan seri di berbagai rentang harga, sepertinya Android
memberikan lebih banyak alternatif pilihan smartphone yang sesuai dengan
keinginan pengguna. Untuk mengatasi munculnya berbagai macam smartphone
Android, RIM akhir-akhir ini lebih gencar mengeluarkan versi Blackberry
terbaru mereka.
Hal ketiga tentang Android vs Blackberry
adalah Aplikasi dan Game Android yang beragam yang dapat didownload
kapan saja melalui Android Market/ Google Play. Pengguna android tidak
perlu merasa khawatir jika mereka bosan dengan game yang dimiliki atau
mungkin sedang memerlukan aplikasi untuk menunjang produktifitas. Tingal
masuk ke Google Play dan pilih game dan aplikasi android menarik dari
ratusan ribu game dan aplikasi yang tersedia baik yang gratis maupun
yang berbayar. Hal inilah yang menjadi keungulan utama Android
dibandingkan Blackberry dan smartphone lainnya.
Hal keempat tentang Android vs Blackbery
adalah dari segi daya tahan baterai. Secara rata-rata smartphone
Android memiliki daya tahan baterai yang kurang memuaskan jika
dibandingkan dengan Blackberry. Meskipun kedua jenis smartphone tersebut
sama-sama terhubung dengan Internet 24 jam sehari, tampaknya Blackberry
lebih unggul untuk daya tahahn baterai. Hal ini mungkin disebabkan
karena Android menjalankan banyak aplikasi pada sistem backgroundnya dan
juga prosesor smartphone Android bekerja lebih berat untuk menunjang
tampilan Android yang maksimal.
Hal kelima tentang Android vs Blackberry
adalah bahwa Android berbasiskan software open source Linux, sehingga
penguna dapat dengan bebas meng "oprek" smartphone Android mereka.
Pengguna smartphone Android dapat me-root operating systemmnya, sehingga
mereka dapat membuat custom ROM, mengubah tampilan, mengedit system,
dan lainnya. Hal ini tidak akan ditemukan pada smartphone Blackberry
atau smartphone lainnya. Akan tetapi untuk meng"oprek" Android harus
hati-hati karena kalau salah langkah bisa berakibat fatal bagi si droid.
Kesimpulan Android vs Blackberry
Sebenarnya
masih banyak hal lainnya yang bisa dibandingkan, tapi kami rasa hal
tersebut di atas sudah cukup untuk membandingkan Android dengan
Blackberry. Kami tidak akan mengatakan bahwa Android lebih baik dari
Blackberry atau sebaliknya. Setiap orang memiliki personal taste
masing-masing. Bisa saja salah satu keunggulan Android yang kami
sebutkan di atas menjadi kelemahan dalam penilaian sobat. Jadi
kesimpulannya kami kembalikan kepada sobat pembaca. Android vs Blackberry, Pilih Mana?
kelebihan dan kelemahan Windows 8
Sebelum mengunakan Sistem Operasi yang satu ini, ada baik nya sobat
memahami segala kekurangan dan kelebihan Sistem Operasi Windows 8
terbaru ini, berikut saya akan membahasas sedikit Kelebihan dan
kekurangan Windows 8 ini.
Kelebihan :
1.Dioptimalisasi untuk layar sentuh
Windows 8, interfacenya yang dijuluki sebagai Metro benar-benar dioptimalkan untuk sentuhan dengan wujud ala interface Windows Phone.
2. Mendukung chip ARM
Windows 8 mendukung perangkat yang memakai infrastruktur chip ARM. Hal ini diharapkan memperluas jangkauan Windows 8 di arena tablet, mengingat kebanyakan tablet yang beredar saat ini memakai chip ARM.
3. Waktu boot yang singkat
Boot Windows 8 dalam demonya hanya berlangsung dalam 8 detik. Sebuah waktu yang jauh lebih singkat dibanding booting di Windows versi sebelumnya.
4. Windows 8 tidak membutuhkan upgrade PC
Microsoft menyatakan komputer yang bisa menjalankan Windows 7 dapat pula menjalankan Windows 8 sehingga user tak perlu upgrade PC. Menurut Microsoft, prosesor Intel Atom dan RAM 1 GB sudah cukup untuk menjalankan OS ini
5. Toko aplikasi Windows Store
Windows 8 akan memiliki toko aplikasi sendiri yang dinamakan Windows Store. Windows Store menyediakan berbagai aplikasi yang dioptimalkan untuk Windows 8.
6. Mendukung NFC (Near Field Communications)
Windows 8 akan mendukung NFC, sebuah teknologi yang kegunaanya antara lain untuk transaksi keuangan digital. Tablet yang memakai Windows 8 pun kemungkinan besar akan otomatis menyertakan fitur ini.
Kelemahan :
1. Tumpang tindih Metro UI dan Aero UI.
Developer menemukan adanya pergantian secara terus-menerus yang terjadi antara tile-based Metro UI dan glassy Aero UI. Hal tersebut dinilai tidak masuk akal dan sangat membingungkan. Berpindah dari aplikasi Metro dan aplikasi desktop sangat sulit dilakukan.
2. Tidak ada opsi untuk mengubah tiles menjadi icons.
Ukuran tiles terkecil, tampilannya masih terlalu besar. Saat nantinya kita menginstall banyak aplikasi maka screen Metro akan terlihat semrawut.
3. Sulit berpindah antar screen.
Tidak adanya fungsi Alt-Tab seperti saat bekerja dengan desktop dan keyboard untuk berganti dari satu app ke app yang lain mungkin merupakan hal yang sangat sulit. Sebagai gantinya, di Windows 8 Metro UI kita tidak bisa menggunakan pointer atau finder untuk meletakkan screen di sisi kiri dan melakukan drag. Kedengarannya sangat sepele, tapi masalah akan muncul saat kita bekerja dengan banyak aplikasi. Tidak ada cara cepat dan mudah untuk berganti antar aplikasi. Jika menggerakkan mouse ke arah kiri maka sebuah icon akan pops up. Dan jika tidak tepat maka kita harus klik beberapa kali atau mencoba lagi.
4. Metro multitasking.
Jika sobat menggunakan aplikasi Metro (untuk tablet) di Windows 8, screen akan menampilkan dua aplikasi secara berjajar. Untuk pemula hal itu tidak akan menjadi masalah besar. Namun bagi advanced user, kemampuan Metro dengan multitasking hanya untuk dua aplikasi merupakan kelemahan yang fatal.
5. Metro.
Metro memang bisa bekerja baik di tablet tapi UI tersebut sangat tidak kompatibel jika digunakan pada desktop. Sulit dilakukan untuk sobat yang menggunakan Notebook. Sehingga secara default Windows 8 tidak mungkin bisa melakukan booting ke Metro UI. Dengan kata lain Microsoft perlu memberikan kill-switch untuk mematikan Metro UI.
6. konten Flash di Tablet PC.
Ternyata Microsoft memang sengaja membuat Windows 8 ini tidak bisa mendukung konten Flash di Tablet PC. Alasan Microsoft melakukan hal ini adalah untuk menghemat baterai Tablet. Selain itu juga dapat melindungi privasi Tablet kita dan meningkatkan keamanan. Hal ini dikarenakan pada beberapa aplikasi dan perangkat elektronik lainnya, penggunaan konten Flash justru menyebabkan data rusak atau crash.
mungkin itu dulu yang bisa saya info kan buat sahabat semua, semoga bermanfaat.
Kelebihan :
1.Dioptimalisasi untuk layar sentuh
Windows 8, interfacenya yang dijuluki sebagai Metro benar-benar dioptimalkan untuk sentuhan dengan wujud ala interface Windows Phone.
2. Mendukung chip ARM
Windows 8 mendukung perangkat yang memakai infrastruktur chip ARM. Hal ini diharapkan memperluas jangkauan Windows 8 di arena tablet, mengingat kebanyakan tablet yang beredar saat ini memakai chip ARM.
3. Waktu boot yang singkat
Boot Windows 8 dalam demonya hanya berlangsung dalam 8 detik. Sebuah waktu yang jauh lebih singkat dibanding booting di Windows versi sebelumnya.
4. Windows 8 tidak membutuhkan upgrade PC
Microsoft menyatakan komputer yang bisa menjalankan Windows 7 dapat pula menjalankan Windows 8 sehingga user tak perlu upgrade PC. Menurut Microsoft, prosesor Intel Atom dan RAM 1 GB sudah cukup untuk menjalankan OS ini
5. Toko aplikasi Windows Store
Windows 8 akan memiliki toko aplikasi sendiri yang dinamakan Windows Store. Windows Store menyediakan berbagai aplikasi yang dioptimalkan untuk Windows 8.
6. Mendukung NFC (Near Field Communications)
Windows 8 akan mendukung NFC, sebuah teknologi yang kegunaanya antara lain untuk transaksi keuangan digital. Tablet yang memakai Windows 8 pun kemungkinan besar akan otomatis menyertakan fitur ini.
Kelemahan :
1. Tumpang tindih Metro UI dan Aero UI.
Developer menemukan adanya pergantian secara terus-menerus yang terjadi antara tile-based Metro UI dan glassy Aero UI. Hal tersebut dinilai tidak masuk akal dan sangat membingungkan. Berpindah dari aplikasi Metro dan aplikasi desktop sangat sulit dilakukan.
2. Tidak ada opsi untuk mengubah tiles menjadi icons.
Ukuran tiles terkecil, tampilannya masih terlalu besar. Saat nantinya kita menginstall banyak aplikasi maka screen Metro akan terlihat semrawut.
3. Sulit berpindah antar screen.
Tidak adanya fungsi Alt-Tab seperti saat bekerja dengan desktop dan keyboard untuk berganti dari satu app ke app yang lain mungkin merupakan hal yang sangat sulit. Sebagai gantinya, di Windows 8 Metro UI kita tidak bisa menggunakan pointer atau finder untuk meletakkan screen di sisi kiri dan melakukan drag. Kedengarannya sangat sepele, tapi masalah akan muncul saat kita bekerja dengan banyak aplikasi. Tidak ada cara cepat dan mudah untuk berganti antar aplikasi. Jika menggerakkan mouse ke arah kiri maka sebuah icon akan pops up. Dan jika tidak tepat maka kita harus klik beberapa kali atau mencoba lagi.
4. Metro multitasking.
Jika sobat menggunakan aplikasi Metro (untuk tablet) di Windows 8, screen akan menampilkan dua aplikasi secara berjajar. Untuk pemula hal itu tidak akan menjadi masalah besar. Namun bagi advanced user, kemampuan Metro dengan multitasking hanya untuk dua aplikasi merupakan kelemahan yang fatal.
5. Metro.
Metro memang bisa bekerja baik di tablet tapi UI tersebut sangat tidak kompatibel jika digunakan pada desktop. Sulit dilakukan untuk sobat yang menggunakan Notebook. Sehingga secara default Windows 8 tidak mungkin bisa melakukan booting ke Metro UI. Dengan kata lain Microsoft perlu memberikan kill-switch untuk mematikan Metro UI.
6. konten Flash di Tablet PC.
Ternyata Microsoft memang sengaja membuat Windows 8 ini tidak bisa mendukung konten Flash di Tablet PC. Alasan Microsoft melakukan hal ini adalah untuk menghemat baterai Tablet. Selain itu juga dapat melindungi privasi Tablet kita dan meningkatkan keamanan. Hal ini dikarenakan pada beberapa aplikasi dan perangkat elektronik lainnya, penggunaan konten Flash justru menyebabkan data rusak atau crash.
mungkin itu dulu yang bisa saya info kan buat sahabat semua, semoga bermanfaat.
Kelebihan Blackberry
Semakin berkembangnya tekhnologi gadget di era sekarang, produsen
handphone semakin berlomba juga menghadirkan fitur-fitur serta kelebihan
ponsel mereka. Tidak terkecuali BB (Blackberry), Blackberry hadir di
Indonesia dengan menggebrak pasar gadget dengan fitur Blackberry Messenger nya. Berbagai jenis blackberry pun ditawarkan pabrikan RIM tersebut. Pada awal tahun ini saja RIM blackberry merilis beberapa Blackberry terbaru mereka.
Dari ke populeran Blackberry di masyarakat kita sekarang, sebenarnya apa
yang menjadi Kelebihan Blackberry itu sendiri selain fitur BBM nya. Berikut ini ada beberapa Kelebihan Blackberry :
Kelebihan Blackberry ::
Features
- System full backup/recover sebagian maupun sepenuhnya mempermudah user dalam membackup data2 penting
- Ketika mengganti unit blackberry baru, anda cukup menggunakan fungsi change device dan data-data penting beserta setting dan 3rd party software (jika compatible) tercopy dengan mudah ke device blackberry baru.
- Fungsi Autotext, anda tinggal
mendefine keyword lalu mengasosiasikan dengan isi pengganti yang
biasanya berisi text/character yang panjang, dan digunakan dengan
mengetikan keyword, maka isi pengganti akan menggantikan keyword
tersebut.
semisal, anda mendefine autotext home, ketika anda ketik, digantikan dengan alamat lengkap, rt-rw,phone,kodepost dlsb yang anda inginkan. - fungsi search sangat powerfull untuk menemukan di field manapun dari nama, subject bahkan content, sehingga membantu kita menemukan hal yang kita cari.
- profile pada blackberry sangat flexible, untuk setiap account email, sms,mms,phone,facebook dlsb dapat diatur ringtone/vibrate dan led signnya
- feature speed dial pada blackberry qwerty sebanyak pilihan a-z,dikurangi default key. Membantu sekali dalam melakukan telepon cepat
Multimedia
- Fungsi BBM (Blackberry Messenger) yang mampu membuat chatting kita nyaman dengan tidak hanya menyediakan fungsi chatt type, namun juga send type dan rekaman sebesar 10Kb – membantu sekali saat sedang tidak bisa mengetik pesan dan tinggal merekam ucapan sekitar 5 Detik dan mengirimkan kepada lawan chatt kita.
- Pada fungsi baru di OS versi 5.0 nanti bahkan terintegrasi dengan fungsi SMS dan dapat mengirimkan pesan lokasi dlsb.
- customize theme yang buat user level advanced dapat dengan mudah membuat dan mendesign rancangan theme sendiri sesuai kebutuhan, yang diperlukan hanya image editing software dan idea.
- Fungsi geotag pada blackberry ber-GPS, membantu foto2 yang kita ambil berisi informasi lokasi foto diambil, bisa dibuat teka-teki, kemana rekan kita berada dengan mengecheck lokasi GPS melalui informasi Geotagnya.
- Tampilan akses multimedia ke video, audio, gambar dan rekaman terintegrate dan sangat sederhana, sehingga cepat diakses dan nyaman digunakan.
Security
- Dengan mengaktifkan fungsi password, dan jika terjadi kehilangan terhadap blackberry, pencuri yang salah memasukan password akan menghapus seluruh data (wipe) di blackberry anda-sehingga data penting anda tidak gampang diambil.
- feature firewallnya,sangat effective dalam memblock sms/mms/phone call yang tidak kita inginkan.
Kelebihan Android
Banyaknya sistem Operasi untuk perangkat mobile membuat calon pengguna
kadang bingung menentukan pilihan tepat mana yang terbaik untuk
dimilikinya, sementara itu Android
menjadi OS yang paling cepat berkembang. Diperkenalkan pada 5 November
2007, kini OS Android sudah masuk generasi keempat yang diberi nama Ice Cream Sandwich
Kepopuleran Android mampu menggerus pangsa pasar iOS dar iApple, Blackberry OS dari RIM, Windows Phone dari Microsoft, dan Symbian dari Nokia. Android dengan cepat menguasai pangsa pasar smartphone global, dengan perolehan 52% pada kuartal III tahun 2011, menurut data dari lembaga riset Gartner.
Demam Android sekarang rasanya memang menitikberatkan ke pasar tablet, perangkat yang satu ini memang memberikan kemudahan dan nilai lebih bagi penggunanya. Seluruh vendor telekomunikasi berlomba-lomba menciptakan beragam tablet dan kecanggihan teknologinya.
Lalu bagaimana dengan sistem operasi Androidnya? Nah, inilah beberapa keunggulan Android:
1. Open source
Ibarat sistem operasi untuk komputer desktop, Android adalah Linux untuk tablet. Ya, Android adalah sistem operasi yang berbasis kernel Linux. Android merupakan sistem operasi terbuka (open source). Artinya, Google merilis kode sumber (source code) Android untuk memudahkan pengembang aplikasi yang hendak menciptakan aplikasi untuk Android.
2. Google serius kembangkan Android
Sebagai empunya Android, Google nampak begitu serius mengembangkan ekosistem si robot hijau ini. Hingga 2012, Android telah dikembangkan sampai generasi keempat atau disebut Ice Cream Sandwich. Dari generasi ke generasi, Android terus mengalami kemajuan signifikan. Mulai dari performa teknis, hingga tampilan antarmukanya.
3. Ketersediaan aplikasi yang berkualitas
Karena Android bersifat open source, para programmer dan pengembang aplikasi pun antusias menciptakan aplikasi. Pengembang aplikasi tak perlu berhadapan dengan prosedur platform OS berbayar, karena aplikasi buatan mereka bebas didistribusikan dengan lisensi open source, shareware atau bahkan freeware.
Selain Android Market, khusus bagi pengguna Samsung Galaxy Tablet, Anda akan dimanjakan dengan Samsung Apps, sebuah aplikasi ekslusif bagi pengguna handset Samsung yang berbasis Android. Dimana aplikasi-aplikasi di Samsung Apps berguna untuk mengoptimalkan Tablet Samsung Anda.
Ada banyak aplikasi gratis, namun tetap berkualitas mulai dari kategori game, sosial media, chatting, entertainment, hingga aplikasi perkantoran.
4. Pengembang rajin meng-upgrade aplikasi
Pengembang aplikasi untuk Android rajin melakukan upgrade atas aplikasi yang telah mereka buat. Ini membuktikan keseriusan dan konsistensi pengembang pada aplikasi mereka agar tidak kehilangan konsumen.
5. Keberagaman pilihan perangkat
Android tidak hanya diproduksi oleh satu vendor saja. Google mempersilakan vendor mana saja yang ingin mengadopsi Android. Google meyakini bahwa Android adalah tentang pilihan.
6. Harga terjangkau
Keberagaman pilihan smartphone Android menciptakan persaingan dagang yang kuat di antara para vendor. Ini akan merangsang para vendor untuk menciptakan perangkat Android, yang ditujukan untuk segmen low end sampai high end. Sehingga semua kalangan dapat menjajal sensasi Android.
7. Bebas mengkostumisasi ROM bagi yang suka mengoprek
ROM adalah singkatan dari Read Only Memory. Kostumisasi ROM pada Android biasa disebut rooting. Rooting bukanlah sesuatu yang ilegal dalam ekosistem Android. Fungsi rooting sejatinya digunakan pihak ketiga untuk mengembangkan aplikasi. Sedangkan untuk individu, mereka dapat mengetahui dan mengakses file sistem Android.
Memang dibutuhkan kemampuan teknis untuk melakukan rooting, seperti teknik flashing, restore, recovery, dan sebagainya. Salah satu keuntungan rooting adalah dapat menghemat daya baterai hingga meningkatkan performa smartphone, karena Anda dapat menghapus aplikasi standar yang dirasa tidak diperlukan.
8. Terkoneksi dengan seluruh layanan Google
Bagi Anda yang sudah sangat familiar dengan layanan Google, maka Android adalah pilihan yang tepat. Android didesain untuk mendukung layanan GMail, Google Docs, Google Maps, YouTube, Google Talk, Google+, dan tentu saja mesin pencari Google.
Selain tujuh keunggulan Android di atas, ada satu hal penting yang sebenarnya menjadi kunci keberhasilan Android tak lain adalah dukungan vendor-vendor ternama terhadap Android.
Android didukung oleh sebuah aliansi bernama Open Handset Alliance (OHA), yang didirikan tepat saat Google memperkenalkan Android, 5 November 2007. OHA adalah sebuah konsorsium yang dipimpin oleh Google, dan sampai saat ini OHA sudah beranggotakan 84 perusahaan yang bergerak di bidang hardware, software, telekomunikasi, dan semikonduktor dari seluruh dunia.
Kepopuleran Android mampu menggerus pangsa pasar iOS dar iApple, Blackberry OS dari RIM, Windows Phone dari Microsoft, dan Symbian dari Nokia. Android dengan cepat menguasai pangsa pasar smartphone global, dengan perolehan 52% pada kuartal III tahun 2011, menurut data dari lembaga riset Gartner.
Demam Android sekarang rasanya memang menitikberatkan ke pasar tablet, perangkat yang satu ini memang memberikan kemudahan dan nilai lebih bagi penggunanya. Seluruh vendor telekomunikasi berlomba-lomba menciptakan beragam tablet dan kecanggihan teknologinya.
Lalu bagaimana dengan sistem operasi Androidnya? Nah, inilah beberapa keunggulan Android:
1. Open source
Ibarat sistem operasi untuk komputer desktop, Android adalah Linux untuk tablet. Ya, Android adalah sistem operasi yang berbasis kernel Linux. Android merupakan sistem operasi terbuka (open source). Artinya, Google merilis kode sumber (source code) Android untuk memudahkan pengembang aplikasi yang hendak menciptakan aplikasi untuk Android.
2. Google serius kembangkan Android
Sebagai empunya Android, Google nampak begitu serius mengembangkan ekosistem si robot hijau ini. Hingga 2012, Android telah dikembangkan sampai generasi keempat atau disebut Ice Cream Sandwich. Dari generasi ke generasi, Android terus mengalami kemajuan signifikan. Mulai dari performa teknis, hingga tampilan antarmukanya.
3. Ketersediaan aplikasi yang berkualitas
Karena Android bersifat open source, para programmer dan pengembang aplikasi pun antusias menciptakan aplikasi. Pengembang aplikasi tak perlu berhadapan dengan prosedur platform OS berbayar, karena aplikasi buatan mereka bebas didistribusikan dengan lisensi open source, shareware atau bahkan freeware.
Selain Android Market, khusus bagi pengguna Samsung Galaxy Tablet, Anda akan dimanjakan dengan Samsung Apps, sebuah aplikasi ekslusif bagi pengguna handset Samsung yang berbasis Android. Dimana aplikasi-aplikasi di Samsung Apps berguna untuk mengoptimalkan Tablet Samsung Anda.
Ada banyak aplikasi gratis, namun tetap berkualitas mulai dari kategori game, sosial media, chatting, entertainment, hingga aplikasi perkantoran.
4. Pengembang rajin meng-upgrade aplikasi
Pengembang aplikasi untuk Android rajin melakukan upgrade atas aplikasi yang telah mereka buat. Ini membuktikan keseriusan dan konsistensi pengembang pada aplikasi mereka agar tidak kehilangan konsumen.
5. Keberagaman pilihan perangkat
Android tidak hanya diproduksi oleh satu vendor saja. Google mempersilakan vendor mana saja yang ingin mengadopsi Android. Google meyakini bahwa Android adalah tentang pilihan.
6. Harga terjangkau
Keberagaman pilihan smartphone Android menciptakan persaingan dagang yang kuat di antara para vendor. Ini akan merangsang para vendor untuk menciptakan perangkat Android, yang ditujukan untuk segmen low end sampai high end. Sehingga semua kalangan dapat menjajal sensasi Android.
7. Bebas mengkostumisasi ROM bagi yang suka mengoprek
ROM adalah singkatan dari Read Only Memory. Kostumisasi ROM pada Android biasa disebut rooting. Rooting bukanlah sesuatu yang ilegal dalam ekosistem Android. Fungsi rooting sejatinya digunakan pihak ketiga untuk mengembangkan aplikasi. Sedangkan untuk individu, mereka dapat mengetahui dan mengakses file sistem Android.
Memang dibutuhkan kemampuan teknis untuk melakukan rooting, seperti teknik flashing, restore, recovery, dan sebagainya. Salah satu keuntungan rooting adalah dapat menghemat daya baterai hingga meningkatkan performa smartphone, karena Anda dapat menghapus aplikasi standar yang dirasa tidak diperlukan.
8. Terkoneksi dengan seluruh layanan Google
Bagi Anda yang sudah sangat familiar dengan layanan Google, maka Android adalah pilihan yang tepat. Android didesain untuk mendukung layanan GMail, Google Docs, Google Maps, YouTube, Google Talk, Google+, dan tentu saja mesin pencari Google.
Selain tujuh keunggulan Android di atas, ada satu hal penting yang sebenarnya menjadi kunci keberhasilan Android tak lain adalah dukungan vendor-vendor ternama terhadap Android.
Android didukung oleh sebuah aliansi bernama Open Handset Alliance (OHA), yang didirikan tepat saat Google memperkenalkan Android, 5 November 2007. OHA adalah sebuah konsorsium yang dipimpin oleh Google, dan sampai saat ini OHA sudah beranggotakan 84 perusahaan yang bergerak di bidang hardware, software, telekomunikasi, dan semikonduktor dari seluruh dunia.
Langganan:
Postingan (Atom)